Bunga Daisy
Siapa bilang bunga tidak dapat berbicara, mereka dapat mengungkapkan apa yang ada dalam pikiran seseorang lebih baik daripada komunikasi lisan. Nama aster atau daisy berasal dari kata ‘ day’s eyes ‘, karena bunga ini mekar pada siang hari dan menutup pada malam hari. Bunga aster telah lama dihargai karena kesederhanaannya yang indah. Arti dari bunga aster adalah kemurnian dan kepolosan. Dalam beberapa sumber lain, Anda juga akan menemukan bunga aster sebagai kasih setia, kesabaran, keindahan, dan bahkan ‘rahasia di antara dua orang yang saling mencintai’. Bunga aster atau d aisy termasuk ke dalam famili Asteraceae (keluarga bunga matahari), yang merupakan kelompok terbesar dari tanaman berbunga. Hingga saat ini ada lebih dari 12.000 spesies bunga aster dengan berbagai warna, ukuran, dan bentuk berbeda yang telah teridentifikasi. Beberapa jenis hidup secara alami di padang rumput liar dan hutan, sedangkan varietas lainnya ditanam di kebun rumah. Jenis aster yang